
Memasang granit lantai yang rapi dan kokoh memang membutuhkan perhatian khusus. Granit tidak hanya memberikan tampilan elegan dan modern, tetapi juga daya tahan yang luar biasa. Namun, untuk mendapatkan hasil yang maksimal, proses pemasangan harus dilakukan dengan cara yang benar.
Artikel ini akan membahas langkah-langkah penting dalam pemasangan granit lantai yang benar, dari persiapan alat hingga finishing, agar lantai rumah Anda tampak sempurna.
Langkah Pemasangan Granit Lantai yang Benar
1. Persiapkan Peralatan dan Material
Sebelum memulai pemasangan granit tanpa nat, hal pertama yang perlu dilakukan adalah menyiapkan semua peralatan dan material yang dibutuhkan. Perlengkapan yang digunakan umumnya sama seperti yang digunakan untuk pemasangan lantai pada umumnya. Beberapa bahan yang perlu disiapkan antara lain semen, pasir, air, serta alat seperti roskam, palu karet, dan lainnya, tergantung pada kebutuhan spesifik pekerjaan tersebut. Pastikan semua alat dan material dalam kondisi siap pakai agar proses pemasangan berjalan lancar.
2. Siapkan Campuran Semen
Campuran semen harus memiliki kekuatan agar granit dapat merekat dengan baik meski tanpa nat. Perbandingan yang tepat antara semen, pasir, dan air sangat penting untuk memastikan kekentalan yang ideal. Pastikan campuran semen cukup padat saat digunakan untuk pemasangan granit.
Selain campuran tradisional, kamu juga bisa memilih menggunakan semen instan yang lebih praktis. Campuran ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan, baik dengan adukan semen setengah basah atau setengah kering. Sebagai referensi, perbandingan yang umum digunakan adalah 1 bagian pasir dan 3 bagian semen, yang kemudian diberi sedikit air untuk menghasilkan adukan encer. Proses ini adalah bagian penting dalam cara pemasangan granit yang benar agar hasilnya tahan lama dan kuat.
3. Periksa Kondisi Granit
Sebelum memulai pemasangan, penting untuk memeriksa kondisi granit terlebih dahulu. Pastikan tidak ada kerusakan seperti retakan atau goresan pada permukaan granit, karena hal tersebut dapat menyebabkan kerusakan lebih lanjut saat proses pemasangan. Granit yang mengalami keretakan atau goresan berisiko pecah saat dipasang, sehingga pemeriksaan ini sangat penting untuk memastikan hasil pemasangan yang optimal dan tahan lama.
4. Membuat Pola Granit
Pada cara pemasangan granit lantai yang benar, membuat pola adalah langkah penting yang mempermudah proses pemasangan. Mulailah dengan menggambar pola dari titik tengah ruangan agar pemasangan granit lebih simetris. Setelah itu, untuk bagian sisi atau area lainnya, lakukan pemotongan granit sesuai dengan pola yang telah digambar sebelumnya. Langkah ini akan memastikan bahwa pemasangan granit terlihat rapi dan teratur, sehingga memberikan hasil yang lebih profesional dan estetis.
5. Menaruh Campuran Semen
Langkah berikut dalam pemasangan granit yang benar adalah menaruh campuran semen pada permukaan lantai yang akan dipasangi granit. Gunakan roskam bertakik untuk meratakan adukan semen, dan pastikan ketebalan lapisan semen cukup agar granit dapat merekat dengan baik. Saat mengoleskan campuran semen, pastikan ujung takik tidak menyentuh dasar lantai, agar tidak menciptakan ruang kosong di bawah granit. Hal ini penting untuk mencegah granit menjadi kopong atau tidak rata, yang dapat mempengaruhi daya tahan dan penampilannya.
6. Pasang Granit
Setelah tahap sebelumnya selesai, langkah selanjutnya adalah mulai meletakkan granit pada permukaan lantai. Pemasangan granit dimulai dari arah vertikal, kemudian dilanjutkan ke arah horizontal. Pastikan granit dipasang rapat tanpa memberi ruang di antara tiap potongan. Granit harus ditempatkan sedemikian rupa hingga sambungannya tidak terlihat.
Untuk memastikan pemasangan yang rata dan padat, gunakan palu karet dan pukul granit perlahan untuk menyesuaikan posisinya dengan presisi. Pemasangan harus dilakukan dengan hati-hati karena pemasangan yang terburu-buru dapat mengakibatkan granit tidak menempel dengan baik.
Setelah granit terpasang, lakukan uji ketahanan dengan menggunakan sendok. Jika suara yang muncul terdengar nyaring, itu berarti granit belum padat dan perlu dipadatkan lebih lanjut.
7. Finishing
Pemasangan granit lantai selesai, kini saatnya melanjutkan ke tahap finishing. Biarkan granit beberapa saat agar adukan semen dapat mengeras dan merekat dengan kuat. Setelah itu, bersihkan permukaan granit dari sisa kotoran atau semen yang masih menempel, untuk memastikan tampilan granit tetap bersih dan rapi.
Pemasangan granit lantai yang benar tidak hanya membuat tampilan rumah lebih menawan, tetapi juga memperpanjang usia granit itu sendiri. Untuk hasil yang lebih memukau, gunakan granit Aesthetic MELIUZ, pilihan sempurna yang menggabungkan keindahan dan ketahanan. Dapatkan granit terbaik untuk menciptakan lantai yang elegan dan tahan lama di rumah Anda!
Produk Populer

SUPREME CREAM

AEGRINE GREY

PASSO GREY

TERRASTONE GRIGIO